Cara Mengetahui Pengguna yang Unfollow Akun Instagram Kita

Follow secara harfiah bermakna mengikuti. Dalam istilah media sosial seperti Instagram, follow adalah aktivitas mengikuti suatu akun demi mendapatkan kiriman terbaru dari akun bersangkutan. Berangkat dari situ, lahirlah istilah turunan seperti follower, follbackhingga unfollow.

Untuk mengetahui siapa saja followers kita adalah sesuatu yang mudah karena Instagram telah menyediakan sarananya. Sebaliknya, follbackers dan unfollowers dapat kita ketahui dengan membandingkan pengikut (followers) dan orang yang kita ikuti (following).

[irp posts=”1742″ name=”Cara Melihat Story Instagram di Komputer atau Laptop”]

Masalahnya, bagaimana jika jumlah follower dan following kita sudah capai ratusan bahkan ribuan? Mengecek serta membandingkannya satu persatu tentu akan terasa repot.

Kabar baiknya, kamu tidak perlu lagi menggunakan cara klasik tersebut. Sebuah pegembang aplikasi Android ternama, Innovatty LLC, telah merilis sebuah perangkat lunak bernama InstaFollow for Instagram. 

Perangkat ini sengaja dirilis demi membantu pengguna Instagram menyelesaikan masalah tersebut. Bukan hanya dapat mengetahui pengguna yang unfollow dan follback akun kitaIFFI  punya banyak fitur guna mengetahui data followers secara lengkap.

Di bawah ini tahap-tahap instalasi IFFI di Android berikut instruksi pemakaiannya.

[irp posts=”60″ name=”Cara Download Foto Instagram Orang Lain lewat PC”]

1. Unduh dan instal IFFI dengan mengakses tautan berikut https://play.google.com/store/apps/details?id=com.innovatty.instafollow&hl=in.

2. Setelah proses pemasangan selesai, jalankan aplikasi tersebut. Sesaat kemudian, masuk (login) dengan akun Instagram kamu. Berikan izin login.

 

 

3. Setelah itu, kamu akan menemukan aplikasi tersebut yang memberikan banyak informasi terkait data followers akun kamu.

 

Keterangan:

  • Blockers: orang yang memblokir akun kita (khusus pengguna Premium)
  • Gained Followers: Pengguna yang kita follow, lalu dia follback
  • Lost Followers: Pengguna yang berhenti mengikuti akun kita
  • Non Followers: Pengguna yang kita follow, namun dia belum follback akun kita
  • Mutual Friends: Pengguna yang follow kita tetapi tidak kita follback
  • Fans: Pengguna yang aktif di akun kita, seperti memberikan love, komentar, dan lain-lain.
Komentar (0)
Tambahkan Komentar